0811-1565-565 | 0813-1500-0813

DIXON DAY CLINIC 2024, sebuah seminar yang diselenggarakan oleh Chic’s Musik dan Dixon Indonesia

Hai sobat chic’s,

Kamis, 11 Juli 2024 lalu, Chics musik bersama Dixon Indonesia menyelenggarakan sebuah seminar bertema ‘DIXON DAY CLINIC’ sebuah pengenalan mengenai keunggulan Drum DIXON dan menghadirkan para musisi seperti om Sandy’PAS Band’, Oki Fadlan’Jasad’, Winaldy Senna ‘501 Band’, serta Obo Bolooki ‘ SandalJepit Band’. Wuiihh list guest star nya gk main-main yaa sobat musik chic’s. Acara berlangsung mulai jam 14.00 sampai malam sekitar jam 20.00 wib, dengan opening perform dari anak chic’s musik yaitu 3D percussion.

Masing-masing guest star diacara ini mengulas mengenai Drum Dixon seperti Obo Bolooki menggunakan drumset SOAR dan menunjukkan kemampuan solonya menggunakan drum tersebut. Lalu ada Oki fadlan drummer band JASAD yang mengenalkan kemampuan dari drumset FUSE MAPLE dari Dixon sekaligus menunjukan secara langsung perform solonya. Setelahnya ada Winaldy senna dari 501 band yang mengenalkan drumset Artisan Red Sparkle. Penamplan terakhir yang paling ditunggu yaitu om Sandy ‘ PAS band’ yang menggunakan LITTLE ROOMER sebagai drumset yang sering digunakannya kemana-mana. Setiap pengenalan dari gueststar tersebut juga diberikan sesi tanya jawab, bahkan beberapa kesempatan penonton juga dapat mencoba langsung drum-drum para artis tersebut, wah keren banget emang Dixon kalau buat acara yaaaa hehehehe. Tapi jangan lupa buat yang hadir dan datang diacara tersebut juga dimeriahkan oleh penampilan anak murid chic’s loh yaitu 3D Percusion yang membuat takjub para penonton dan juga para artis yang hadir di acara tersebut. Mantaplah makin lengkapkan selain mendatangkan guest star yang keren-keren, ada sesi tanya jawab produk bahkan bisa coba drumnya langsung juga dihibur penampilan yang luar biasa dari 3D percussion.